Kajian Islam Masjid Baitussalam BSD: Kisah Iblis Dalam Al Qur’an

Kajian Umum Ahad Shubuh Masjid Baitussalam The Green, BSD City pada pekan yang lalu, yang dbawakan oleh Ust. Dr. H. Andi Rahman, MA, membahas tentang Kisah Iblis dalam Al-Qur’an.

Kitab suci Al Qur’an dan kitab suci agama lain, penuh dengan kisah cerita (kejadian maupun tokoh).

Iblis disebut sebanyak 11x di dalam Al Qur’an.

Kisah iblis yang paling dominan adalah kisah iblis bersama Adam (bersama pasangannya: Hawa).

Allah memerintahkan kepada semua makhluk untuk sujud kepada Adam, namun Iblis menolak. Sujud yang dimaksudkan merupakan bentuk penghormatan kepada Adam, sebagai makhluk utama untuk pengelolaan alam raya, daripada makhluk lain.

2 kesalahan iblis yang tercantum dalam Al Qur’an:

  1. Iblis tidak mau mematuhi perintah Allah SWT
  2. Iblis tidak meminta maaf atas kesalahannya

Iblis berupaya untuk selalu menjerumuskan Adam dan keturunannya supaya tersesat hingga hari kebangkitan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *